Monday, July 9, 2012

Bursa Oto Seken Daihatsu Merambah Surabaya



BOSDaihatsuSurabaya 460x306 Bursa Oto Seken Daihatsu Merambah Surabaya
SURABAYA (DP) — Sukses menyelenggarakan dua kali Bursa Oto Seken (BOS) 2012 Daihatsu di Jakarta, membuat Astra Daihatsu Motor (ADM) menggelar BOS Daihatsu ke-3 di Parkir Timur Delta Plasa, Surabaya, kemarin (8/7).
Sebagaimana 2 BOS Daihatsu sebelumnya, kali ini, ADM menggandeng 5 perusahaan Grup Astra terkait yakni PT Astra International Tbk – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) yang melibatkan ke sepuluh outlet Daihatsu di Surabaya, perusahaan pembiayaan Astra Credit Companies (ACC), Daihatsu U-Car mobil88, Asuransi Garda Oto dan PT Astra International Tbk – Astra World (AWO).
BOS Daihatsu adalah program inovasi Daihatsu untuk memfasilitasi pelanggan yang akan melakukan transaksi jual beli mobil merk Daihatsu atau yang lain, baik mobil baru maupun bekas, namun masih layak pakai. Para pelanggan juga dapat melakukan trade-in mobil seken merk apapun dengan mobil Daihatsu yang baru.
Pendaftaran peserta BOS Daihatsu dilakukan secara langsung melalui outlet Daihatsu di kota Surabaya dan juga via online dengan mengakses website Daihatsu yakni www.daihatsu.co.id
--> "Melihat signal positif dari penyelenggaraan dua kali BOS Daihatsu sebelumnya, kami memutuskan menyelenggarakan BOS Daihatsu ketiga ini di Surabaya. Suatu kebanggaan bagi kami dapat memfasilitasi para pelanggan Daihatsu melakukan transaksi jual beli mobil Daihatsu" kata Suparno Djasmin, Chief Executive Officer (CEO) AI-DSO.
"Acara BOS Daihatsu ini sangat menarik karena banyak keuntungan yang diperoleh ketika peserta menjual mobil lama dan membeli mobil baru Daihatsu. Selain mendapatkan harga yang kompetitif peserta juga memperoleh berbagai penawaran menarik seperti cashback, voucher belanja, doorprize dan lainnya" tambah Amelia Tjandra, Marketing Director ADM.
Bekerjasama dengan perusahaan pembiayaan dan asuransi kendaraan Astra, transaksi jual beli mobil selama Bos Daihatsu dapat dilakukan secara realtime online. Transaksi terbesar pada BOS Daihatsu sebelumnya (BOS 1 dan BOS 2) diperoleh dari unit All New Xenia, disusul oleh Terios, Sirion, Taruna dan Gran Max. [dp]

0 comments:

Post a Comment

Contact Us



Adri Firmansyah

  • Pin bb : 2b9e1666
  • Phone
  • 0878 7656 7893 (Whatsapp)
  • 0853 1230 3232
  • 0888 0853 6585
  • YM : nadristo@yahoo.co.id


Rian

  • Phone (Call / WA): 0822.1399.2212
  • Email: apie.ian11@gmail.com

Dealer Daihatsu

close